Sebuah Refleksi Diri

Sunday, December 07, 2008

Seminar Tesis I

Alhamdulillah... Akhirnya pada hari jumat tanggal 5 Desember 2008 saya sudah melaksanakan seminar tesis I sebagai syarat kelulusan mata kuliah tesis I. Berhubung ada perubahan kurikulum, nilai tesis I saya sudah harus masuk ke TU STEI ITB paling lambat tanggal 12 Desember 2008. Jika lewat dari tanggal itu maka nilai tesis I saya akan menjadi E dan semester depan saya harus mengambil mata kuliah Metoda Penelitian sebagai ganti mata kuliah tesis I pada kurikulum sebelumnya.

Ditengah-tengah kesibukan kuliah, lab, dan project saya mencoba untuk menyelesaikan tesis I saya meski kadang terjadi sedikit masalah karena salah satu dari kegiatan saya di atas membutuhkan perhatian lebih dari saya. Semuanya memang harus bisa berjalan bersama-sama sebagai bagian dari tanggung jawab saya. Meski saya sadar sebagai manusia biasa belum bisa membagi waktu dengan baik untuk itu semua. Mudah-mudahan ke depannya akan semakin baik.

Kini saatnya melanjutkan tesis II dan menatap untuk sidang tesis II. Semoga bisa selesai sebelum bulan Maret 2009.

2 Comments:

  • Selamat Tom. Maju perut pantat mundur :p

    Meskipun hari sebelumnya dibela-belain pinjem sopirnya pak Damianus buat ngacir ke Bandung lagi.

    By Anonymous Anonymous, at December 09, 2008 11:45 PM  

  • tengkyu tengkyu...

    Iya,tuh sopir kita payah. Bukannya nunggu di mobil malah ngabur :-o

    Untungnya ada sopirnya pak Damianus. Kalo ga bisa pulangnya bisa telat.

    By Blogger frequenzy, at December 10, 2008 6:09 AM  

Post a Comment

<< Home


 

Sejak 13 Februari 2006, Anda pengunjung ke: