Sebuah Refleksi Diri

Wednesday, April 26, 2006

Belanja di Pasar Balubur

  1. Air mineral gelas: 1 dus
  2. Sprite 1,5 L: 2 botol
  3. Piring sterofoam: 30 buah
  4. Sendok plastik: 30 buah
  5. Gelas plastik: 30 buah
  6. Tissue: 1 bungkus

Itu merupakan daftar belanja yang harus saya beli. Loh, memangnya untuk apa belanja barang – barang seperti itu? Jadi begini, di kantor tempat saya bekerja ada salah seorang pegawai yang mengundurkan diri. Beliau sudah bekerja lebih dari 10 tahun di perusahaan ini. Sebagai penghargaan atas jasa – jasa beliau bagi perusahaan dan sebagai salam perpisahan, kami dari departemen R & D (departemen beliau bekerja) berencana akan mengadakan pesta kecil – kecilan. Jadi sebenarnya persiapannya cukup singkat karena acaranya akan dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 28 April 2006, dan kemarin baru menyusun rencana. Segalanya akan berjalan dengan lebih baik jika direncanakan dengan baik pula.

Untuk persiapannya kami bagi – bagi tugas. Ada yang kebagian membeli nasi tumpeng (dan sejenisnya), ada yang bawa tikar/karpet, ada yang menyiapkan kenang – kenangan, dan saya kebagian untuk membeli barang – barang seperti di atas. Sebenarnya cuma sedikit daftar belanjaannya, dan tidak terlalu sulit untuk mendapatkannya. Tetapi karena waktu belanjanya pada hari kerja, saya harus pergi belanja pagi – pagi sebelum berangkat ke kantor karena kalau belanja setelah pulang kerja sepertinya tokonya sudah tutup.

Kesempatan ini (belanja ke pasar Balubur) saya manfaatkan untuk mengambil ijazah S1 saya di gedung rektorat ITB. Sebenarnya ijazah tersebut sudah bisa diambil sejak bulan Oktober 2005. Namun karena kesibukan saya *halah, sok sibuk kalee*, ijazah tersebut belum saya ambil hingga hari ini. Selain itu dari pihak perusahaan selama ini tidak menanyakan tentang ijazah saya, sehingga saya pun agak setengah hati untuk mengambilnya. Jadi sebelum ke pasar Balubur saya ke rektorat terlebih dahulu untuk mengambil ijazah S1 saya. Konsekuensinya saya bakal terlambat sampai di kantor nih hehehe…

1 Comments:

Post a Comment

<< Home


 

Sejak 13 Februari 2006, Anda pengunjung ke: